Daily Activity #5

Halo Guys....


        Seperti pada hari-hari sebelumnya, kali ini saya akan menceritakan singkat tentang aktifitas saya di kitchen. Sebelum masuk di kitchen saya dan teman-temn saya harus mempersiapkan peralatan yang akn kami pakai saat praktek seperti small knife, vegetable knife, digital scale, napkin, spoon, dll. setelah itu kami langsung di arahkan sama supervisor yang akan membimbing kami selama praktek. hal pertama yang dkami lakukan adalah one line kemudian di absen oleh supervisor dan  memeriksa grooming dan peralatan yang kami bawa.


        Setelah itu kami langsung memulai proses pembelajaran (praktek). Kali ini kami akan membuat menu Indonesian Buffet yang didalamnya ada appetizer (dojang nakeng, rujak mie), soup (soto padang, ikan cuka), main course (nasi putih, terong santan, pelecing sayur, hagape daging, dan ayam bakar taliwang) dan dissert (bika ambon dan bubuh injin). Pertama kami diarahkan oleh dosen tentang menu ini tentang bagaimana cara membuat. Setelah itu kami langsung di arahkan kembali oleh supervisor sebelum memulai praktek. Pada saat praktek, karena hari sebelumnya teman saya sudah prepase yang akan kami buar hari, jadi kami hnya membuat terong santan, pelecing sayur dan nasi putih. Kali ini saya membuat pelecing sayur.


           Setelah makanan yang kami buat telah jadi semua, makanan yang kami buat itu langsung di hidangkan di Restauran Politeknik Pariwisata Makassar. Kemudian kami langsung prepare menu makanan yang akan kami buat. Setelah semua prepare an jadi kami mulai membersihkan area kerja. Setelah itu, akrena di Kitchen ada istilah anak bangsa (makanan buat mahasiswa setelah praktek) saya langsung makan makanan yang telah dibuat sebelumnya bersama teman-teman saya. Setelah itu kami langsung melakukan general cleaning sebelum pulang.


Berikut Ini Resep Pelecing Sayur Yang Saya Buat Saat Praktek


Bahan-bahan:

- Sayur pakis 200 gr
- Toge 100 gr
- Kelapa sangrai 50 gr

Bahan buat sambal cabai dan tomat:

- Cabai merah 3-5 pcs
- Tomat 1 pcs
- Terasi  secukupnya
- Stock ayam dan garam secukupnya

Bahan buat sambal kelapa:

- 3 Tbsp minyak kelapa
- 2 pcs cabai besar berwarna merah
- 60 gr bawang merah
- 40 gr bawang putih
- 1 Tbsp perasan air jeruk
- 1 Tsp palm sugar
- 100 gr kelapa sangrai

Cara Membuat:

  1. Cuci pakis terlebih dahulu, kemudian potong sekitar 3-4 cm. setelah itu blanch Pakis dan toge, kemudian tiriskan sampai semua airnya keluar.
  2. cara membuar chilli sambalnya pertama roast tomat dan terasi. setelah itu pisahkan tomat dari kulitnya. Kemudian masukkan semua bahan kedalam blender. Tambahkan sedikit garam untuk memberi rasa.
  3. Cara membuat sambal kelapa, pertama grill cabai, bawang nerah, bawang putih sampai berwarna coklat. setelah itu masukkan semua bahan kedalam blender, tambahkan perasn air jeruk, palm sugar dan garam untuk memberi rasa. Kemudia blender sampai halus.
  4. Setelah semua bahannya jadi, Masukkan pakis dan toge kedalam bowl kemudian campurkan semua bahan yang telah dibuat seperti kelapa sangrai, smbal cabai dan sambal kelapa. Kemudian siap untuk disajikan.


Dibawa ini beberapa makanan yang kami buat hari ini:



- Bubuh Injin



- Ikan Cuka





 -Rujak mie



- Bika Ambon


   

Komentar

Postingan Populer